Supeeeer, Begitu kiranya yang bisa dituliskan perihal Bakso Raksaksa ini. Semua-semua yang ada di tempat ini raksaksa :D. Besar-besar.. mulai dari Bakso dagingnya yang memang lebih gueede dari kompetitornya, Bakso Beranak yang juga beneran raksaksanya, atau juga Bakso uratnya yang juga tidak mau kalah saing., Semuaaanya gede, semuanyaaa Raksaksa, termasuk yang jual. hehehe
Bakso Raksaksa ini terletak di jalan ronggowarsito, Pejagoan., jangan heran di sepanjang Jalan Ronggowarsito ini akan banyak sekali ditemui para pedagang yang sungguh-sungguh nikmat sekali baksonya. Pecandu Kuliner Bakso akan menemukan syurganya di sepanjang jalanan, termasuk menemukan Bakso Raksaksa satu ini.
Dimulai dari Bakso dagingnya yang memang gede, tekstur Baksonya yang cukup kenyal namun tetap lembut ketika digigit dimana aroma daging sapinya juga begitu terjaga dan sungguh nikmat terasa. Bakso raksaksa ini sungguh tak boleh dilewatkan begitu saja.
Bakso uratnya sendiripun tak kalah sedaap dari bakso raksaksanya. Begitu menggigit rasanya. Tektur yang melekat pada baksonya begitu halus, namun memiliki kepadatan daging sapi yang begitu baik, sedangkan Uratnya, terasa sedap dan gurih, tidak ada lagi kata yang mampu menggambarkan keadaanya.
Bakso Beranaknya pun sama, hanya sedikit lebih lunak saja teksturnya. Bakso ini berisi lima buah telor puyuh dan sekitar tujuh buah bakso-bakso kecil yang tak kalah nikmat, namun disela-sela keramaian anak-anak bakso ini, ada sekelumit urat-urat yang rupa-rupanya ikut di dalam bongkahan bakso beranak ini. Sungguh begitu benar Supeeer sekali.
Semetara kuahnya, semerbak harum dedaunan yang masih segar dipadu dengan bau kaldu daging sapi yang alami, menjadikan kuahnya sedap dan nikmat sekali. Kental, Gurih, dan Super.
Semetara kuahnya, semerbak harum dedaunan yang masih segar dipadu dengan bau kaldu daging sapi yang alami, menjadikan kuahnya sedap dan nikmat sekali. Kental, Gurih, dan Super.
Untuk urusan harga sungguh tidak akan membuat siapapun jadi jera, Bakso Raksaksa yang beranak saja hanya di banderol Rp.25.000 -, per porsi, dan Bakso uratnya cukup di tebus dengan Rp.14.000-, saja. Menjajikan bukan ?
Bakso Raksaksa, dengan semua hal-hal besar didalamnya, sungguh akan sangat bisa mengguncang dan meruntuhkan kelaparan yang menggerogot di dalam perut.
Siap untuk menghabiskan ?
Sila berkunjung kemari.
Bakso Raksaksa, dengan semua hal-hal besar didalamnya, sungguh akan sangat bisa mengguncang dan meruntuhkan kelaparan yang menggerogot di dalam perut.
Siap untuk menghabiskan ?
Sila berkunjung kemari.
0 komentar :
Post a Comment